Cara Belajar Hipnotis

Belajar hipnotis mudah dan cepat – Belajar cara menghinotis orang bisa dilakukan oleh siapapun tanpa harus memiliki keahlian khusus sebelumnya, karena semua bisa dipelajari dengan mudah melalui latihan-latihan termasuk kemampuan memberikan suggesti terhadap subyek yang hendak di hipnotis. Sejak pertama kali ilmu hipnotis dipertontonkan di televisi, sempat menjadi sebuah acara yang paling favorit dan banyak menyita perhatian masyarakat.
Pasalnya pertunjukan ini memang sangat menarik, karena dengan mudah seseorang dapat mempengaruhi orang lain dan menjalankan semua yang diperintahkan. Dengan tontonan itu kemudian banyak yang mencari tahu untuk mempelajari ilmu hipnotis dan kebetulan ada respon dari banyak ahli hipnotis dengan cara menyediakan tempat belajar gratis maupun yang berbayar.
cara belajar hipnotis
Sebenarnya belajar hipnotis sendiri juga tidak sulit karena banyak materi tentang hipnotis ini yang bisa diperoleh dengan mudah dan gratis di internet. Namun untuk bisa menguasai dengan baik tentu dibutuhkan pengarah atau guruh pelatih yang berpengalaman atau seorang master di bidangnya.
Pengertian Hipnotis
Hipnotis adalah sebuah fenomena dimana seseorang bisa berada dalam kondisi seolah tidak sadarkan diri atau tertidur secara buatan yang dilakukan seseorang terhadap subjek hanya dengan cara memberi suggesti menuju alam bawah sadarnya sehingga mencapai ketenangan. Subyek yang terhipnotis akan terasa seluruh anggota tubuhnya berat dan tidak berdaya karena kondisi pikiran ada pada puncak releksasi, namun secara alam bawah sadar masih dalam kondisi tersadar sehingga orang yang terhipnotis tidak akan bisa melakukan semua perintah yang diberikan
Hipnotis berasal dari Kata hypnotist (bahasa inggris) “hypnosis” atau “hypnotism” asal kata ‘hypnos’ yang diambil dari nama Dewa dalam mitologi Yunani Kuno. Istilah atau nama hipnotis sendiri baru muncul pada sekitar tahun 1940-an yang diberikan oleh seorang dokter yang juga seorang ahli bedah asal Skotlandia bernama James Braid dengan nama Hypnotism atau singktan dari Neuro-hipnotism yang berarti ‘Tidur Saraf’ karena James Braid beranggapan bahwa orang yang terhipnotis sama dengan orang tidur.
Namun kemudian James Braid yang juga dikenal sebagai Bapak Hopnotism modern ini meralat nama tersebut, setelah penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa orang yang dalam kondisi trace karena pengaruh sugesti yang diberikan orang lain (penghipnotis), ternyata tidak sama dengan tidur, karena sebenarnya orang itu masih sadar, maka kemudian dia mengubah nama hipnotis menjadi monoideaism adalah sebuah istilah yang menggambarkan orang yang sedang terhipnotis berada dalam kondisi sangat fokus terhadap suatu ide sehingga mampu mengabaikan keadaan disekitarnya.
Manfaat Dan Fungsi Ilmu Hipnotis
Mendengar kata hipnotis identik dengan sebuah teknik yang banyak dilakukan dalam tindak kejahatan yang selama ini banyak diberitakan di media. Padahal sebenarnya hipnotis berbeda dengan dengan ilmu gaib yang selama ini dipercaya bisa mempengaruhi orang lain atau memanfaatkan orang lain dengan ilmu yang dimiliki.
Ilmu hipnotis sama sekali bukan ilmu ghaib melainkan ilmu pengetahuan ilmiah yang bisa dijelaskan dalam keilmuan psikologis modern, dimana dalam penerapannya pelaku harus mempelajari dan memahami cara pikir seseorang. Hipnotis juga akan bekerja jika subyek yang hendak di hipnotis bersedia, jadi dalam ilmu hipnotis tidak ada bacaan atau mantra-mantara yang perlu diterapkan, berbeda halnya dengan cara membuka mata batin yang dibutuhkan lelaku secara khusus termasuk belajar ilmu tenaga dalam dan sebagainya
James Braid sendiri dikenal sebagai Bapak Hipnotis dan juga seorang praktisi kesehatan yang memanfaat hipnotis (hipnoterapi) untuk menyembuhkan pasien sehingga dia juga dikenal sebagai seorang ahli “hipnoterapis” asli pertama di dunia. Berikut ini beberapa manfaat dan khasiat hipnotis (hipnoterapi) dalam dunia kesehatan :
–    Dapat menghentikan kebiasaan merokok
–    Suka ngompol dan suka konsumsi makanan berlebih
–    Penyakit yang berhubungan dengan ikiran seperti stres, depresi dan kecemasan
–    Mengurangi rasa sakit seperti pada persalinan
–    Memberikan ketenangan pada pasien dalam proses operasi
–    Sakit kepala atau migren
–    Membantu meredakan gejala penyakit asma
–    Membantu menurunkan tekanan darah (hypertensi)
–    Penyakit yang berkaitan dengan gangguan lambung (pencernaan)
–    Dan lain-lain
Namun, meskipun hipnotis memiliki potensi dapat membantu dan mengatasi berbagai ganguan kesehatan, penggunaan obat-obatan sesuai petunjuk dokter tetap diperlukan, karena hipnoterapi hanya membantu meringankan beban sakit yang diderita pasien saat sedang menjalankan pengobatan.
Cara Belajar Hipnotis Sendiri
Hipnotis bisa dipelajari sendiri, tapi tanpa adanya pembimbing berpengalaman akan sulit melakukannya kecuali langsung di praktekkan bada subyek sebagai latihan dan langkah awal untuk menguji kemampuan mempengaruhi subyek dengan sugesti yang telah diberikan.
Cara Memulai
–    Tentukan subyek yang hendak dihipnotis terlebih dahulu.
–    Pastikan bahwa subyek tidak skeptis dan masa bodoh terhadap anda
–    Pastikan juga subyek memahami apa yang anda komunikasikan
–    Proses itu dibutuhkan untuk mengantar subyek ke alam bawah sadarnya
–    Pastikan anda menggunakan iduksi yang tepat agar subyek dapat masuk kedalam bawah sadarnya sesuai kebutuhannya
Misalnya :
Langkah pertama yang anda harus melakukan, membuat diri anda nyaman…
Duduklan di atas kursi ini dengan kedua tangan anda diatas paha……
Sekarang fokuskan mata anda ke titik…
Mata anda akan terasa berat, …. Semakin berat dan anda akan tertidur
Saat ini anda ada ditepi sebuah pantai…
Indah….. sangat indah
Anda melihat ombak berkejaran …
Angin sepoi-sepoi …
Anda melihat deretan pohon kelapa ….
Daun nya melambai-lambai …
Dan seterusnya …..
Pada sesi berikutnya anda mengakhiri kondisi subyek agar kembali tersadar dari alam bawah sadarnya dengan cara melakukan hitungan 1 sampai 10 sambil memberikan kata yang akan mengakhiri petualangannya dialam bawah sadarnya mulai dari hitungan 1 dan seterusnya sampai kemudian subyek kembali tersadar.
Pada dasarnya cara belajar hipnotis terletak pada kemampuan kita menggiring subyek ke alam bawah sadarnya. Pada umumny sesi awal yang dilakukan pelaku hipnotis membuat subyek terkejut misalnya dengan cara mengetuk, menarik tangannya secara sepontan atau dengan menepuknya. Pada saat terkejut ada jeda beberapa detik yang bisa digunakan untuk mulai membawa subyek ke alam bawah sadar.
sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages